Siapa Tim NBA yang Belum Pernah Juara? Yuk, Intip!
NBA selalu identik dengan persaingan sengit dan momen-momen epik di atas lapangan. Setiap musim, 30 tim bertarung habis-habisan demi satu tujuan, yaitu mengangkat trofi Larry O’Brien sebagai juara NBA. Namun, tidak semua tim punya sejarah manis di liga ini. Ada beberapa yang terus berjuang dari musim ke musim, tapi gelar juara masih saja belum mampir ke lemari mereka.
Entah karena kurangnya bintang besar, ketatnya persaingan, atau sekadar faktor keberuntungan, tim-tim ini masih harus bersabar menunggu momen kejayaan mereka. Nah, penasaran siapa saja tim NBA yang belum pernah juara? Yuk, cari tahu bersama!
Tim NBA yang Belum Pernah Juara
NBA punya banyak tim dengan sejarah panjang dan permainan seru. Tapi, tidak sedikit juga tim NBA yang belum pernah juara. Beberapa di antaranya sudah berulang kali masuk playoff, bahkan nyaris juara, tapi belum meraih trofi Larry O’Brien. Siapa saja tim yang masih berburu gelar pertama?
1. Phoenix Suns
Phoenix Suns bisa dibilang salah satu tim yang sering nyaris juara. Mereka punya sejarah panjang di NBA, dengan banyak pemain bintang yang pernah membela tim ini.
Pada tahun 1993, Suns hampir juara bersama Charles Barkley, tapi mereka harus mengakui kehebatan Chicago Bulls dari Michael Jordan. Lalu di tahun 2021, Suns kembali ke Final NBA, tapi sayangnya kalah dari Milwaukee Bucks.
2. Utah Jazz
Utah Jazz juga termasuk tim kuat yang belum pernah juara. Mereka pernah mendominasi era 90-an dengan duet legendaris Karl Malone dan John Stockton.
Jazz sudah 2 kali mencapai Final NBA pada tahun 1997 dan 1998. Namun, keduanya berakhir dengan kekalahan dari Chicago Bulls. Hingga kini, mereka masih berusaha mengukir sejarah dengan meraih gelar pertama.
Baca juga: Yuk, Kenali Posisi Pemain Basket dan Tugasnya di Lapangan!
3. Brooklyn Nets
Brooklyn Nets pernah menjadi kekuatan besar di era 2000-an saat masih bernama New Jersey Nets. Mereka mencapai Final NBA pada tahun 2002 dan 2003, tapi sayangnua kalah dari Los Angeles Lakers dan San Antonio Spurs.
Saat ini, tim Nets memiliki pemain bintang dan diharapkan bisa membawa gelar juara. Namun, persaingan yang ketat membuat jalan mereka tidak mudah.
4. Orlando Magic
Orlando Magic pernah memiliki pemain bintang seperti Shaquille O'Neal dan Dwight Howard. Mereka mencapai Final NBA pada tahun 1995 dan 2009. Sayangnya, pada kedua kesempatan itu mereka gagal meraih juara. Hingga kini, Magic masih mencari strategi terbaik untuk bisa mengangkat trofi pertama mereka.
5. Los Angeles Clippers
Tim NBA yang belum pernah juara selanjutnya adalah Los Angeles Clippers. Berbagi kota dengan Lakers ternyata tidak mudah untnuk tim Clippers. Selama bertahun-tahun, mereka lebih dikenal sebagai ‘saudara kecil’ di LA. Meski sering diperkuat pemain bintang, mereka bahkan belum pernah mencapai Final NBA!
Namun, beberapa musim terakhir, Clippers semakin serius bersaing dan masih berusaha meraih gelar juara pertama dalam sejarah klub.
6. Denver Nuggets
Denver Nuggets memiliki sejarah panjang di NBA dengan banyak pemain berbakat seperti Carmelo Anthony dan Nikola Jokic. Namun, gelar juara belum pernah mereka raih. Nuggets sering menjadi tim kuat di musim reguler, tetapi mereka kesulitan di babak playoff. Mereka terus memperkuat tim untuk mencapai impian menjadi juara.
7. Charlotte Hornets
Hornets mungkin bukan tim yang sering masuk perbincangan soal juara, tapi mereka punya basis penggemar setia. Meski pernah diperkuat bintang-bintang seperti Alonzo Mourning dan Kemba Walker, Charlotte Hornets bahkan belum pernah masuk Final NBA. Mereka masih berusaha membangun tim yang bisa bersaing di papan atas.
8. Memphis Grizzlies
Grizzlies dikenal sebagai tim dengan gaya bermain gritty dan pertahanan yang kuat. Mereka sering lolos ke babak playoff, tapi belum pernah mencapai Final NBA.
Dulu, mereka punya trio "Grit and Grind", yaitu Marc Gasol, Zach Randolph, dan Mike Conley yang membuat mereka jadi tim yang ditakuti. Sekarang, dengan pemain muda berbakat seperti Ja Morant, Grizzlies masih berharap bisa meraih gelar pertama mereka.
Baca juga: Atlet Tenis Indonesia yang Mendunia dan Prestasinya
Jadi, itulah beberapa tim NBA yang belum pernah juara meskipun sudah berulang kali berjuang di lapangan. Beberapa dari mereka pernah nyaris meraih trofi, sementara yang lain masih berusaha membangun tim yang cukup kuat untuk bersaing di papan atas.
Namun, dalam dunia olahraga, segalanya bisa terjadi. Bisa saja dalam beberapa tahun ke depan, salah satu dari tim ini akhirnya berhasil mengangkat trofi Larry O’Brien untuk pertama kalinya. Nah, menurut Andas, tim mana yang akan lebih dulu pecah telur